Secangkir Teh Pagi Hari Baik untuk Lambung
SELAMA ini, banyak yang beranggapan bahwa mengonsumsi minuman mengandung kafein seperti teh di pagi hari kurang baik bagi kesehatan, karena bisa menimbulkan resistensi fungsi lambung. Kini, penelitian terbaru membantah anggapan tersebut.
Dalam penelitian terbaru telah ditemukan, minum 4-6 cangkir teh sehari sangat baik untuk menjaga diri dari dehidrasi (kekurangan cairan). Temuan ini membantah gagasan bahwa minum teh secara teratur dapat mengeringkan cairan tubuh karena kandungan kafein di dalamnya. Penelitian juga tidak menemukan efek negatif bagi kesehatan dari minum teh dengan jumlah yang banyak. Demikian yang dikutip dari Daily Mail, Senin (28/3/2011).
Dalam uji coba klinis dengan kualitas tinggi di Inggris, 21 relawan minum 240 ml cangkir teh selama 12 jam (setara dengan di bawah satu liter teh). Atau jumlah yang sama, air mendidih disajikan dalam kondisi hangat. Teh termasuk 20 ml susu semi-skim tapi tanpa gula.
Tes ini juga diulang dengan menggunakan enam cangkir teh atau air putih, setara dengan hampir 1,5 liter cairan, untuk menyelidiki efek dari asupan.
Teh atau air dan diet terkontrol diberikan pada hari tes terpisah. Ada larangan olahraga berat, produk berkafein lainnya, dan alkohol.
Contoh darah diambil sebelum dikonsumsi secara berkala untuk memeriksa tingkat hidrasi. Analisis tidak menemukan perbedaan yang signifikan antara minum teh dan air. Penelitian yang dilakukan oleh Tea Advisory Panel ini diterbitkan dalam British Journal of Nutrition.
Dr Carrie Ruxton, penasehat gizi untuk Tea Advisory Panel berkata, "Teh adalah cara terbaik untuk mempertahankan tingkat cairan tubuh yang sehat. Selain itu, teh merupakan sumber yang kaya flavonoid, yang telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung dan stroke."
Sumber : okezone.com
By : Anton STAR
0 komentar:
Posting Komentar